Tempat wisata di kudus terbaru – Kudus Jawa Tengah sebenarnya bukanlah kota wali seperti kota di sampingnya Demak. Tapi suasana sosial kota Kudus sangatlah Religius. Lebih cocok Kudus di panggil sebagai kota santri.
Sebut saja pesantren, di setiap lini pedesaan bahkan perkotaan di kota ini banyak sekali Pesantren di temukan. Contohnya di desa Jekulo, terdapat sedikitnya sepuluh pondok pesantren di desa ini. Ini yang membuat Kudus di namakan Kota Sanrti
Meskipun banyak sekali santri dari dalam dan luar kota, tidak membuat kota ini menjadi sepi dari tempat wisata. Pemerintah kota Kudus malah gencar dan mensingkronkan kedua sisi ini menjadi selaras. Banyak sekali obyek wisata di kudus terbaru yang di balut dengan religi. Ada juga Destinasi wisata di kudus ini yang seru dan instragamable.
Kudus di kenal dengan kota kretek berjarak 2 jam dari Semarang. Disini terdapat banyak sekali perusahaan rokok yang di distribusikan sampai ke Nusantara. Salah satunya yang paling terkenal adalah PT Djarum. Bahkan kota Kudus ini konon menyumbang devisa terbanyak untuk Jawa Tengah mengalahkan kota-kota yang lain.
Banyak sekali tempat wisata di Kudus yang bisa kita temukan. Beragam wisata seperti Wisata Alam, Wisata Sejarah, Wisata Keluarga, Wisata Desa, Wisata Religi (ziarah), Wisata Kuliner, Wisata Malam, Wisata Belanja dan lain lain.
Obyek Wisata di Kudus terbaru
Disini akan saya rekomendasikan beberapa tempat wisata menurut kebutuhan kamu semuanya.Kudus memiliki sejumlah tempat wisata menarik, antara lain:
GOR Wergu Kudus
Wergu adalah nama Stadion kebanggaan warga Kudus Persiku. Disana setiap pertandingan home selalu ramai di kunjungi oleh “Macan Muria”. Tapi jangan salah, selain hari game nya Persiku, Wergu Kudus tidak pernah sepi dari pengunjung.
Pengelola Wergu Kudus mengolah kawasan ini menjadi destinasi wisata anak-anak muda Kudus. Karena kawasannya yang luas dijadikan taman untuk bersantai di bawah pepohonan rindang disana, Gor Kudus yang menjadi tempat multiguna dari Sport Center dll, Fasilitas fitness outdoor, tempat bermain anak-anak, kuliner yang bermacam-macam.
Semakin malam semakin ramai. Bahkan kalau lagi ada Nobar, kawasan Wergu kudus menyedikan nonton bareng yang membuat suasana sangat ramai di malam hari. Wergu Kudus Terletak di Kecamatan Kota dan ada di Jantung Kota Kudus.
Taman Krida
Di Kudus terdapat Taman Krida yang sangat cocok untuk berwisata keluarga. Saking indahnya di malam hari, taman ini dikenal dengan nama Taman Lampion Kudus karena banyak sekali lampion yang menjadi sumber cahaya disana.
Taman ini dekat dengan GOR Wergu Kudus sekitar 1.5 km arah timur dari pusat kota. Di taman ini banyak di temui patung-patung binatang yang bisa untuk mengedukasi anak-anak seperti patung monyet dan rusa.
Serunya Lagi taman ini mempunyai kolam renang khusus anak. Jadi bagi orang tua yang membawa anak-anaknya kesini pasti dijamin betah.
Khusus untuk wekeend malam sabtu hingga malam minggu, taman krida bukanlah wisata kudus terbaru tetapi tetap ramai dan menjadi andalan kota kudus. Disini pengelola akan menyalakan taman lampion yang sangat indah dan instagramable. Cocok buat kamu anak-anak muda kota Kudus. Taman Krida terletak di Kelurahan Wergu Wetan, Kota Kudus
Fasilitas yang ada di taman ini adalah tempat parkir, wahana permainan anak, warung makan, Musholla, mini waterboom, koleksi patung binatang, kandang satwa, taman lampion, gedung untuk acara serta Gazebo atau saung.
Harga tiket masuk Taman Krida Wisata Kudus sangat murah dan terjangkau sekitar Rp 5.000. Kamu bisa menikmati sepuasnya fasilitas di dalamnya. Terlebih kalau mau berenang kamu adik-adik akan di kenai biaya Rp 5.000 dan Menikmati taman lampion dengan Rp 3.000,-
The Peak View Waterboom and Resto
The Peak View Waterboom and Resto merupakan salah satu merupakan salah satu wisata di kudus terbaru yang mulai ramai pengunjung dan cocok bagi kamu yang suka wisata air. Disini terdapat 4 Waterboom yang bisa sekaligus kamu manfaatkan dari Kolam renang, kolam dangkal, kolam sedang sampai kolam air mancur. Di 4 kolam tersebut kamu bisa bermain Pool Slide, Family slide sampai ember tumpah.
Tempat wisata ini menawarkan wisata indoor dan outdoor. Lokasi outdoor biasanya sering di pakai acara Gathering dari sekolah atau kantor. wahana tangkap ikan dikolam dll.
Di kawasan ini ada juga tempat kuliner untuk anda orang tua yang sedang berwisata dengan keluarga. Ada juga resto kebun dengan view sawah yang menentramkan. Bagi yang suka tantangan anda bisa bermain flying Fox sepanjang 200 meter. Ada juga kereta mini yang menamani anda yang ingin sekedar berputar-putar di kawasan.
Harga tiket masuk sekitar Rp 25.000 di hari biasa dan Ro 30.000 di Weekend. The Peak View ada di Jalan UMK Utara Gondang Manis, Kayuapu Kulon, Bae, Kabupaten Kudus 59327.
Waterboom Mulia Kudus
Terdapat Waterboom juga di kawasan Colo. Tepatnya di Jalan Kudus – Colo KM 12, Ds lau Kec Bae Kudus. Waterboom yang tiketnya di banderol Rp 20.000 di hari biasa dan weekend ini menawarkan wahana air seperti kolam ber-arus, ember tumpah.
Waterboom Mulia Kudus buka setiap hati mulai pukul 08:00 sampai 22:00. Parkiran cukup luas jadi jangan khawatir, di dalamnya juga terdapat tempat kuliner, minimarket dan kamar mandi.
Waterboom Museum Kretek
Waterboom Museum Kretek merupakan salah satu wisata di kudus terbaru yang mulai ramai pengunjung. tidak jauh berbeda dengan waterboom yang lain. Ini lebih cocok bagi pengunjung terdekat atau pengenjung daerah lain yang ingin mencoba waterboom disini.
Waterboom ini cocok untuk liburan keluarga. Setiap weekend selalu ramai pengunjung karena rata-rata orang tua disana adalah karyawan. Fasilitas yang ada di waterboom Museum kretek adalah Lahan parkir luas, Taman, tempat main anak, kamar mandi, kolam yang luas, sewa ban untuk renang.
Harga tiket masuk Waterboom Museum kretek adalah Rp 3.000 di hari biasa dan Rp 4.000 di hari libur. W=Tempat ini buka dari jam 07:30 sampai jam 16:00.
Museum Kretek Kudus
Kudus yang terkenal dengan kota kretek ini tidak salah mempunyai museum kretek yang legendaris. Museum yang terletak di desa Getas pajetan Kec Jati ini menyimpan sejarah kretek hingga pembuatannya. Sekarang di jadikan salah satu Tempat Wisata di Kudus.
Di dalamnya kita bisa menemukan 1.195 item koleksi tentang kretek. Di antaranya foto-foto Nitisemito awal mula mendirikan pabrik rokok Bal Tiga, disana terdapat alat-alat jadul yang di gunakan, foto-foto founding father kretek dan hasil produksinya, diorama proses pembuatan rokok dan masih banyak lagi.
Museum ini masih di jaga semestinya oleh pengelola dengan baik. Museum ini didirikan tanggal 3 Oktober 1986. Jam buka museum ini dari jam 08:00 sampai jam 16:00.
Menara Kudus
Orang Kudus tidak ada yang tidak tahu dengan Menara Kudus. Karena menara ini adalah tonggak awal bercampurnya budaya leluhur sebelum masuk islam hingga menjadi muslim berkat sunan Kudus pada waktu itu.
Menara ini sangat unik berbeda dengan menara masjid-masjid yang lain yang kita lihat. Bangunannya seperti ada corak Hindu-Budha yang kental. Karena itulah yang membuat orang tertarik masuk islam.
Masjid yang berdiri disampingnya adalah masjid Al Manar. Masjid ini di bangun pada zamannya Sunan Kudus tahun 1549. Jadi masjid ini sudah sanga tua. Tetapi banyak sekali wisatawan yang berkunjung setiap harinya disini. Mereka rata-rata mengunjungi makam Sunan Ja’far Shodiq (Sunan Kudus) lalu beristirahat dan sholat di masjid ini.
Di kawasan menara banyak sekali Wisata kuliner dan oleh-oleh yang bisa kita temukan seperti Jenang Khas Kudus (dodol). Banyak juga kuliner-kuliner yang lain. Kawasan ini termasuk kawasan religius karena banyak sekali pondok pesantren di sekitar. Jadi jangan kaget kalau disana isinya mayoritas orang pakai sarung dan berpeci.
Air Terjun Montel Kudus
Di kawasan Gunung Muria Kudus, terdapat air terjun yang terkenal di kota kudus yaitu Montel. Air terjun ini memang menjadi destinasi wajib warga kudus bagian utara. dan banyak lagi bermunculan wisata di kudus terbaru disini.
Montel berada di kawasan makam Sunan Muria dan makam Syeh Sadzali (terdapat air tiga rasa). Di sana kamu bisa mandi sepuasnya menikmati sejuknya air yang keluar dari gunung muria.
Harga tiket masuk sekitar Rp 5.000 di dalam kawasan air terjun terdapat tempat warung ngopi-ngopi santai sambil makan makanan hangat.
Tempat Wisata di Kudus terbaru memang bermacam-macam. Menurut kamu mana yang paling menarik?