Tempat Wisata di Demak Paling Hits dan Populer di 2024

Tempat Wisata di Demak – Kabupaten Demak Jawa Tengah terkenal dengan julukan Kota Walinya. Di sanalah muncul Kerajaan Islam pertama di Jawa yaitu kerajaan Demak Yang didirikan oleh Raden Fatah.

Itulah kenapa masyarakat Kabupaten Demak terkenal religius dan sarat akan Khazanah Islamiyah.

Untuk kamu yang sedang berada di kota religi ini dan ingin mencari destinasi wisata disana, Niagawisata.com mencoba memberikan opsi Tempat wisata di Demak paling hits buat kamu.

Wisata yang ada disini lumayan beragam. Karena seperti yang kita tahu setiap daerah memiliki keistimewaan yang berbeda-beda. Mayoritas yang disajikan adalah kebudayaannya. Berikut beberapa Tempat wisata di Demak paling populer buat kamu.

  1. Hutan Mangrove Morosari

Hutan-Mangrove-Morosari

Untuk kamu yang lagi di Demak bisa mengunjungi Hutan Mangrove Morosari di Sayung Demak. Tempatnya sangat strategis karena berada di tengah laut. Berlokasi di Desa Bedono Sayung Demak.

Untuk sampai di sini pun kamu harus melewati jalan yang sempit dan terjal. Tapi perjuanganmu akan terobati dengan melihat panorama alam. Untuk kamu yang suka wisata religi, bisa sowan ke makam Syekh Abdullah Mudzakir yang terletak tidak jauh dari lokasi.

Tempat ini masih asri dan alami, kamu bisa menikmati keindahan sunrise dan sunset di tengah hutan, tempat ini salah satu yang recommended. Di sini juga kamu akan mendapati Bangau putih yang notabennya adalah penghuni hutan Mangrove itu sendiri.

Fasilitas yang disediakan adalah Gazebo kayu untuk kamu beristirahat dan santai, Ada juga jembatan kayu yang sangat artistik dibangun untuk mempercantik tempat wisata ini, kamu juga bisa menyewa perahu kecil atau kano untuk menjelajahi danau kecil hanya dengan Rp50.000 sampai Rp70.000.

      2. Pantai Morosari Demak

Pantai-Morosari-Demak

Bagi kamu yang ingin mencari Tempat wisata air di Demak, bisa mengunjungi pantai morosari Demak. Pantai ini masih belum banyak terjamah oleh para wisatawan, jadi udaranya masih sangat asri.

Pantai ini sering mengadakan acara lomba dayung dan dan sedekah bumi untuk kelestarian alam dan laut. Acaranya biasanya di waktu-waktu tertentu seperti hari raya Idul Fitri dan itulah yang membuat tempat ini ramai dikunjungi.

Untuk lokasinya berdekatan dengan kawasan hutan mangrove morosari Demak.

       3. Sentra Batik Demak

Sentra-Batik-Demak

Kota wali ini juga mempunyai Khasanah budaya khas. Salah satunya adalah kerajinan batik.
Disini kamu bisa menemukan tempat-tempat pengrajin batik dan juga bisa menyaksikan proses pembuatan batik dari awal sampai selesai.

Sentra batik Demak sudah ada mulai tahun 2012 Yang memadukan antara motif kontemporer dengan motif klasik sehingga menghasilkan seni batik yang sangat menarik. Motif-motifnya terkenal dengan motif Demakan, Motif Sri Seyani, Motif Sekar Jagad Demak Bintoro, Batik Pintu Bledeg dll.

Untuk mengunjunginya, Lokasi Sentra Batik Demak terletak di Kelurahan Mangunjiwan, Demak Kota, Kabupaten Demak, Jawa Tengah.

       4. Masjid Agung Demak

Masjid-Agung-Demak

Masjid Agung Demak merupakan cagar budaya Islam yang sangat melegenda dan menjadi bukti sejarah perjuangan penyebaran Islam Jawa zaman dahulu.

Masjid ini adalah yang tertua di Indonesia dan sangat sakral karena dibangun oleh para Wali Wali Jawa yang berjuang untuk kejayaan Islam yang dipimpin oleh Raden Fatah.

Seiring berjalannya waktu sejak dibangun, Fungsi masjid ini menjadi bertambah yaitu tidak hanya menjadi tempat ibadah saja tetapi menjadi salah satu destinasi wisata di Demak.

Bangunan masjid ini mempunyai atap tiga berundak yang bermakna Islam, iman dan ihsan. Arsitekturnya pun terkesan sangat Kejawen karena wujud akulturasi budaya dengan agama Hindu yang pada waktu itu adalah mayoritas.

Masjid-Agung-Demak-Jateng

Mulai dari Pintu Bledeg (Penangkal Petir), yaitu Pintu yang terbuat dari pohon jati tua dengan ukiran dua kepala naga. Tetapi pintu itu sudah di simpan dan di museumkan.

Masjid Demak mempunyai empat saka atau tiang. Dimana setiap saka tersebut di percaya dibangun langsung oleh empat Wali Allah yaitu Sunan Bonang, Sunan Kalijaga, Sunan Ampel dan Sunan Gunung Jati.

Masjid Demak berada satu komplek dengan pemakaman Kesultanan Demak.Pengunjung bisa berziarah ke Pemakaman Raden Patah (raja pertama Demak), makam Pati Unus Raja Demak ke-2, Sultan Trenggono Raja Demak yang ke-3, dan Syekh Maulana Magribi.

Disana juga terdapat Museum Masjid Agung Demak dimana kamu bisa melihat kitab dan buku yang ditulis langsung oleh para wali.Terdapat bedug besar dan Pintu Bledeg kepala naga.

Lokasi Masjid Agung demak di Kauman, Bintoro, Kec. Demak, Kabupaten Demak, Jawa Tengah 59511 atau ikuti Maps ini. Lokasinya hanya beberapa meter saja dengan Alun-alun Demak.

       5. Pantai Surodadi

Pantai-Surodadi

Demak juga mempunyai Pantai yang bagus. Diantaranya adalah Pantai Surodadi. Disini kamu bisa bersantai dan bermain bareng teman dan keluarga. Pantai ini baru ramai di awal-awal tahun 2020.

Pantainya menjadi bahan percontohan lahan pengembangan tambak ikan serta menjadi model percontohan penghijauan pantai.

Berwisata disini kamu akan diajak mengelilingi kawasan hijau pepohonan khas mangrove yang menuju langsung ke pesisir pantai. Hamparan pantainya sangat luas dan udaranya sangat segar.

Meskipun tempat baru ini belum maksimal tapi sudah banyak pengunjung yang mendatangi Pantai Surodadi ini. wahana-wahananya seperti naik perahu kecil mengitari himpitan hutan mangrove, ayunan serta spot selfie yang menarik. Biaya retribusi hanya Rp 10.000,- saja. Untuk yang mau berkunjung bisa ikuti Maps ini.

      6. Brown Canyon Demak

Tempat Wisata di Demak

Demak mempunyai Brown Canyon yang tidak kalah dengan Brown Canyon lainnya di Indonesia. Tempatnya sangat luas dan berjarak sekitar 1 jam perjalanan dari Pusat Kota Demak. Ikuti Maps ini.

Untuk akses jalan masih butuh pengembangan lagi, karena lokasi di lewati truk-truk besar pengangkut muatan.

Bagi kamu yang suka foto-foto atau selfie, tempat ini rekomen untuk dikunjungi. Tengah-tengahnya juga terdapat sebuah kawah hasil dari galian yang tidak terpakai. kawahnya lumayan besar dan cocok untuk berfoto ria. Harga tiket masuk hanya Rp 2000.

       7. Grebeg Besar Demak

Grebek-Besar-Demak

Grebeg Besar Demak merupakan acara tahunan yang diadakan oleh Warga muslim setempat dan berlokasi di Masjid Agung Demak. Jadi bisa dikatakan ini adalah festival musiman.

Pada malam 10 Dzulhijjah biasanya diadakan “Tumpeng Sanga” berupa makanan lengkap. Lalu pagi harinya masyarakat melaksanakan salat Idul Adha. karena masyarakat Demak masih memegang kebudayaan leluhur,  di setiap hari-hari istimewa selalu melaksanakan ritual penyucian benda pusaka yang sering disebut uborampe.

Malam hari biasanya muncul pasar malam dadakn yang menyajikan permainan anak-anak dan makanan-makanan ringan.

       8. Makam Sunan Kalijaga

Makam-Sunan-Kalijaga

Demak merupakan salah satu destinasi wisata religi Demak karena mempunyai salah satu Walisongo yang berjasa besar menyebarkan agama Islam di Jawa yaitu Sunan Kalijaga.

Makam Sunan Kalijaga di Kadilangu Demak tidak pernah sepi dari pengunjung setiap harinya. Selalu ada ratusan pengunjung yang datang yang menziarahi dan berdoa mencari keberkahan.

Biasanya ada travel khusus yang mengakomodasi wisata ziarah Walisongo. Lokasi makam buka 24 jam untuk pengunjung.

        9. Pantai Glagah Wangi Istambul

Pantai-Glagah-Wangi-Istambul

Melihat Sunset sambil naik perahu merupakan sensasi yang ada di Pantai Glagah Wangi Istambul ini. Obyek Wisata Demak satu ini bahkan pernah menjadi salah satu destinasi wisata baru yang diadakan oleh Anugerah Pesona Indonesia (API) tahun 2020.

Pantai ini mempunyai kelebihan pemandangan Hutan Mangrove di sepanjang hilir sungai menuju bibir pantai.

Karena tempatnya masih asri dan rindang, Pengelola menyediakan Laboratorium Mangrove yang berisi macam-macam pohon mangrove di Indonesia bahkan dunia untuk menambah minat pengunjung.

Untuk kamu yang mencari spot foto, bisa bergaya di jembatan kayu yang menuju pantai. Jembatan ini seolah membelah lautan karena berada di tengah perairan.

Lokasi Pantai Glagah Wangi Istambul ada di Desa Tambakbulusan, Dukuh, Bongsari, Kec. Karangtengah, Kabupaten Demak. Atau kamu bisa ikuti Maps ini. Harga tiket masuk sementara masih free.

         10. Taman Air Polaris Demak

taman air polaris

Ini adalah wisata air buatan. Taman Air Polaris Disebut-sebut menjadi Kolam renang paling ramai di Demak.

Untuk keluarga kecil liburan seru bermain di sini adalah pilihan yang tepat. Di dalam juga terdapat mini resto yang menyediakan berbagai menu untuk kamu.

Harga Tiket Masuk hanya Rp 10.000 saja. Kamu bisa leluasa bermain air seharian bersama anak dan keluarga. Tersedia seluncuran untuk dewasa dan anak-anak.

Lokasinya berada di Jalan Sunan Kalijaga RT.01/RW.05, Rw. 2, Botorejo, Kec. Wonosalam, Kabupaten Demak. Atau ikuti Maps ini.

         11. Sentra Kerajinan Bedug dan Rebana

Sentra-Kerajinan-Rebana-Demak

Kota yang berada di pesisir laut utara ini mempunyai kerajinan tangan yang terkenal. Salah satunya adalah Sentra Kerajinan Bedug dan Rebana.

Bedug dan Rebana ini biasanya dibuat dari kulit sapi yang menghasilkan suara yang merdu.

Di sini kamu bisa mengeksplor pengetahuan tentang elemen-elemen apa saja yang dibutuhkan untuk membuat rebana itu sendiri Serta mengetahui fungsi dan filosofi apa saja yang terkandung di dalamnya.

12. Demak Green Garden

Demak Green Garden

Wisata Demak Green Garden (Degega) satu ini sering di juluki dengan nama Rowo Mijen. Disini selain rekreasi bersama keluarga, kamu juga akan di manjakan dengan pemandangan hamparan awah dan rawa di sekitar Degega.

Banyak sekali wahana permainan interaktif yang tidak membosankan. Wahana yang paling ramai digemari adalah waterboomnya. Banyak sekali area bermain seperti perosotan sampai ember tumpah.

Selain itu Degega yang mempunyai luas sampai 120 hectak ini dilengkapi dengan fasilitas seru lainnya seperti Jetski, ATV, Perahu, bebek air, Mandi bola, Gowes hingga Delman.

Demak Green Garden

Setelah terasa capek bermain, kamu bisa mengunjungi Cafe and Resto yang ada di Kawasan wisata ini. Fasilitas lainnya juga lumayan lengkap dari Musholla, Toilet, Gazebo hingga spot-spot foto.

Harga tiket masuk senin-jumat Rp 5.000. Sabtu-Minggu Rp 10.000. Buka dari jam 08.00 – 17.00.

Pos terkait